Kilang Pertamina Internasional Unit VII Kasim Gelar Vendor Day Tingkatkan Sinergistas

Sorong – PT Kilang Pertamina Internasional Unit VII Kasim Sorong menggelar pertemuan tahunan dengan para mitra kerja atau vendor guna meningkatkan sinergistas dalam mendukung operasi perusahaan.

Pertemuan yang disebut Vendor Day tersebut dilakukan di Sorong, Jumat, dihadiri langsung oleh Manager Procrument Management PT Kilang Pertamina Internasional, J. Gatot Budi P dan Area Manager Prcrutment PT Kilang Pertamina Internasional RU VII Kasim, Kuwad Imam Budiono.

Manager Procrument Management PT Kilang Pertamina Internasional, J. Gatot Budi P mengatakan bahwa Pertamina membuka vendor guna bekerja sama dalam melancarkan kegiatan operasional perusahaan.

Dia mengatakan bahwa kegiatan pertemuan atau vendor day seperti ini merupakan program tahunan yang bertujuan meningkatkan sinergitas guna kelancaran kegiatan operasional kilang Pertamina.

Vendor day penting agar semua vendor yang selama ini bekerja sama dengan PT Kilang Pertamina Internasional RU VII Kasim mendapatkan informasi-informasi terbaru terkait perubahan sistem kerja maupun aturan-aturan tentang kegiatan operasional kilang.

Selain itu, kata dia, sebagai bentuk ajakan bahwa Pertamina membutuhkan vendor terlebih khusus vendor lokal Papua untuk bekerjasama membangun masyarakat.

Kegiatan ini semua vendor yang selama ini bekerja sama dengan PT Kilang Pertamina Internasional RU VII Kasim dilibatkan sehingga kolaborasi dalam pekerjaan lebih baik.

“Kami juga masih memberikan kesempatan kepada vendor lokal Papua di wilayah Sorong untuk bekerja sama asalkan memenuhi persyaratan dan kualifikasi yang dibutuhkan perusahaan,” ujarnya.(Ant)